Selasa, 25 Juni 2013

3o1 goes to TMII

 “Same place, different case”

Sudah hampir 4 tahun kami lulus dari MTs Negeri 1 Jakarta. Alhamdulillah masih sering ngumpul kalau liburan dan buka puasa bersama kalau lagi puasa (iyalah). Kali ini, giliran Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang beruntung kami kunjungi, haha. Hari minggu itu, 10 Februari 2013, berdelapan kami pergi ke sana Yah walaupun judulnya kumpul kelas yang waktu itu beranggotakan 36 orang, sampai sekarang belum pernah semuanya datang sih. Lagi-lagi, orangnya itu-itu aja...


Karena berangkatnya lumayan siang, jadi sampai di sana cukup siang juga. Akhirnya kami langsung mencari tempat peristirahatan untuk makan siang, baru sampe langsung makan coba, haha. Dan dipilihlah rumah adat DKI Jakarta sebagai tempat  makan.

sushi asli buatan Indah :9
gaya apa coba makan kerak telor pake sumpit, haha
di depan rumah betawi

Setelah berbingung-bingung ria mau lanjut jalan ke mana, akhirnya dipilihlah Taman Burung sebagai tujuan berikutnya, yeay!


berdelapan

ngeliat apaan coba, haha


ditraktir amir dan rahma (y)
Sekitar hmm, sebelas tahun yang lalu, saya pernah mengunjungi Taman Burung yang sama, tetapi dengan keluarga. Yah kalau boleh dibandingkan, kualitasnya menurun sejak kali terakhir mengunjunginya. Mungkin karena waktu itu Taman burung tersebut masih terbilang baru, suasananya masih sangat ‘hijau’ dan teduh. Fasilitas-fasilitas yang ada juga terbilang masih baru dan bagus. Entah salah siapa, tapi ini bisa dijadikan pelajaran baik bagi pihak pengelola maupun pengunjung agar senantiasa menjaga fasilitas umum. Rasanya sangat disayangkan jika sebuah tempat wisata menurun kualitasnya hanya dalam rentang sepuluh tahun. Berbeda dari yang kita harapkan, bukan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar