Sabtu, 29 Desember 2012

KIASU


Dear Gradiator, apa kalian masih tetap ‘KIASU’ di luar sana?

Lepas dari langit MAN Insan Cendekia Serpong dan berpijak di bawah langit lain, berganti pula kebiasaan yang dulu pernah ditekuni di bawah langit IC yang membiru. Berbagai perkataan dan penggunaan istilah juga sama saja. Saya pun demikian, sudah tidak bisa lagi menggunakan ‘kiasu’ sebebas dulu. Tak ada yang mengerti juga..

Kiasu adalah istilah yang pertama kali saya dengar dari kakak kelas yang melanjutkan kuliah di NTU, Singapura. Kalau dikira-kira artinya mungkin ‘rajin’ banget belajar, sering banget belajar, kapan aja di mana aja belajar, kerjaannya belajar, yah berkisar itulah yang disebut kiasu. Agak lebay juga ya sepertinya, hehe..

Dan tidak lama sebelum saya menge-post tulisan ini, ada seorang kakak kelas yang juga kuliah di Singapura berkicau melalui akun twitter @ tentang kiasu seperti ini :


Gycentium, aku jadi bertanya-tanya, apa sekarang istilah itu juga masih menggema di IC sana? Apa adik-adik kita juga tahu istilah yang satu itu? Tetap KIASU ya 15! Salam kiasu dariku, semoga kiasunya terus dalam tiap ujian tulis dan non-tulis.. J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar